Manfaat Teh Hijau Bagi Kesehatan


Tiap-hari.blogspot.com - Manfaat Teh Hijau Bagi Kesehatan
Teh ialah minuman herbal yang cukup populer di seluruh Dunia, khususnya negara-negara Asia. Teh sendiri pertama kali di temukan di negara China. Cara membuat teh jaman dahulu hanya memanfaatkan beberapa helai daun teh dengan seduhan air panas. Teh memiliki berbagai macam jenis dari yang paling sering orang Indonesia konsumsi yaitu teh hitam, teh camomile, hingga teh yang membawa banyak manfaat seperti teh hijau(green tea).
Teh hijau(green tea) memang sudah terkenal dengan banyak manfaatnya. Tapi sudah tahukah Anda manfaat-manfaat teh hijau bagi kesehatan kita ? Berikut ulasan mengenai Teh Hijau Yang Bermanfaat Bagi Kesehatan :

Mengurangi resiko penyakit kanker
Teh mengandung zat antioksidan yang dapat memperlambat sel-sel kanker seperti kanker paru-paru, kanker prostat maupun kanker payudara. Dengan mengkonsumsi teh minimal secangkir perhari dapat mengurangi resiko kanker 5 kali lebih rendah terserang penyakit ini.

Mengatasi Tumor
Selain mengurangi resiko penyakit kanker, teh hijau juga dapat mengatasi penyakit tumor. Senyawa flavonoid yang terkandung dalam teh hijau bisa mengurangi dan mengecilkan ukuran tumor. Bahkan ada yang ukuran tumornya mengecil kemudian hilang karena rajin mengkonsumsi teh hijau ini.

Mencegah diabetes
Mengkonsumsi teh secara teratur setiap hari juga bisa membantu mencegah penyakit diabetes. Namun yang diperhatikan adalah jangan terlalu banyak menambahkan secara berlebihan zat gula, karena ini justru dapat memacu diabetes.

Kesehatan Gigi
Teh hijau mengandung sebuah zat polifenol yang dapat membunuh dan menekan pertumbuhan bakteri dalam mulut yang bisa menyebabkan plak dalam gigi.

Walaupun teh hijau memiliki banyak manfaat, sangat dianjurkan tidak meminumnya secara berlebihan. Karena teh hijau juga memiliki kandungan kafein, dimana kafein ini jika di konsumsi secara berkala juga akan memberikan dampak negatif bagi tubuh.

Berikut artikel-artikel lain yang mungkin Anda butuhkan :
Obat Alami Mengusir Sakit Kepala
Manfaat Meminum Air Putih
5 Makanan Ini Dapat Mengatasi Gangguan Tidur
6 Manfaat Utama Susu Kedelai
Bahaya Mengkonsumsi Minuman Berenergi Terlalu Sering

Artikel Menarik ? Berbagilah dengan yang lainnya

0 komentar:

Posting Komentar

 

Portal Berita Kesehatan Copyright © | Template design by Ario Ardi | Powered by Blogger